Begini Cara Kerja Penangkal Petir
Gedung-gedung pencakar langit biasanya dilengkapi penangkal petir. Kadang, rumah yang dibangun hingga 3 lantai juga diberikan penangkal petir. Sebenarnya, bagaimana sih cara kerja penangkal petir itu? Penasaran? Beginilan cara kerja penangkal petir! 3 Bagian Alat penangkal petir terdiri dari tiga bagian, yakni batang penangkal petir, kabel konduktor, dan batang pembumian. Tiga bagian itu punya fungsi yang berbeda-beda, lo! Batang Penangkal Petir Batang penangkal petir merupakan tongkat besi dengan ujung yang runcing. Batang penangkal petir punya tugas menangkap petir-petir yang akan mengenai suatu bangunan. Jadi, jangan heran kalau alat ini selalu diletakkan di atas bangunan. Kabel Konduktor Petir yang sudah ditangkap oleh batang penangkal petir akan dialirkan oleh kabel konduktor ke batang pembumian. Kabel konduktor biasanya terbuat dari kawat tembaga. Supaya tidak menganggu, kabel konduktor biasanya dipasang di luar bangunan utama. Batang Pembumian Petir yang dialirkan oleh kabel kon